Lomba baleganjur tingkat Kecamatan se-Kabupaten Buleleng diadakan di Panggung terbuka Pasar Malam Lapangan Bhuana Patra, (25/3).
Kali ini Kecamatan Sukasada diwakili oleh Sekaa Baleganjur Bahana Genta Suara Desa Sambangan, Tampil dengan nomor urut 3, Sekaa Baleganjur Bahana Genta Suara Desa Sambangan mengambil lakon Bayu Sedung, dengan sinopsis Bhatara Bayu yang merupakan putra keempat Bhatara Guru dan Dewi Uma, Bhatara Bayu disebut pula Bhatara Pawana, Ia adalah Dewa Angin dan Dewa Kekuatan.
Bayu Sedung dibagi menjadi dua istilah yaitu Bayu dan Sedung, Bayu berarti angin dan sedung yang berarti keributan /kemarahan jadi dapat diartikan yang dapat diartikan sebagai Angin Ribut atau diistilahkan jikalau Bahatara Bayu marah makan beliau akan mengeluarkan Aji Bayu Badjra.
Dari sini penata mengekspresikan sebuah garapan Baleganjur yang inovatif dan dinamis dengan tidak menghilangkan pakem Baleganjur Bali Utara. dengan karakter jiwa pemuda yang keras dan egois maka tercipta sebuah garapan Baleganjur yang bersifat seperti angin, kadang tenang dan kadang sangat kencang sehingga menakutkan , maka dari itu terbentuklah sebuah garapan Baleganjur dengan judul Bayu Sedung.
Adapun penata tabuh dari penampilan Baleganjur Bahana Genta Suara kali ini digarap oleh I Kadek Restu Mahardika dan Kadek Yudi Bayu Darmawan, serta penata gerak oleh Dodek dan Komang Sasmita, dengan didukung oleh Desa Sambangan, Bajang-bajang Babakan, Taruna Goak Desa Panji, Komunitas Seni Hasta Gina Lingkungan Sangket. Diadakannya Lomba Baleganjur ini merupakan serangkaian peringatan dari HUT Kota Singaraja ke-414 Tahun 2018, yang diikuti oleh 9 peserta yang merupakan perwakilan dari masing-masing Kecamatan.
Lomba Baleganjur ini rutin diadakan setiap tahunnya, untuk tahun sebelumnya kecamatan sukasada diwakili desa panji, khusus untuk kecamatan sukasada peserta yang dijadikan duta wakil dari kecamatan dipilih berdasarkan hasil lomba baleganjur yang meraih juara pertama pada acara Gelar Seni Budaya Kecamatan Sukasada setiap tahunnya.
Dalam kesempatan tersebut tampak hadir mendampingi penampilan dari Duta Kecamatan Sukasada tersebut Camat Sukasada I Made Dwi Adnyana, S.STP dan Perbekel Sambangan I Nyoman Selamat Arya.