Menyongsong perayaan Hari Raya Nyepi Tahun Saka 1937, Desa Pakraman Selat Pandan Banten bersama Pemerintah Desa Selat menggelar Parade Ogoh-ogoh yg diikuti oleh Banjar Adat/ Dinas se-Desa Selat antara lain banjar Bululada, banjar Selat, banjar Gambuh, banjar Gunung sekar, banjar Sekarsari dan banjar Witajati.. Parade yg baru pertama kali diadakan mendapat antusiasme masyarakat yg sgt luar biasa, walaupun dibawah guyuran hujan mereka tdk bergeming dari tempatnya menonton dan setia menyaksikan sampai parade berakhir.