(0362) 3307233
kantorcamatsukasada@gmail.com
Kecamatan Sukasada

PENILAIAN KKG PKK - KKBPK KESEHATAN DI DESA PEGAYAMAN

Admin sukasada | 19 September 2019 | 329 kali

Desa Pegayaman sebagai wakil dari Kecamatan Sukasada dalam Lomba Kegiatan Kesatuan Gerak PKK -KKBPK Kesehatan Tingkat Kabupaten Buleleng mendapat giliran dinilai oleh Tim Penilai Kabupaten, (19/9).

Pelaksanaan penyambutan dilakukan di Pondok Pesantren Al-Iman yang dihadiri oleh Bupati Buleleng yang diwakili Asisten Administrasi Setda Kabupaten Buleleng I Putu Karuna, SH beserta Sekretaris TP PKK Kabupaten Buleleng Ny. Janarti Sutrisna dan Tim Penilai Lomba Kegiatan Kesatuan Gerak PKK -KKBPK Kesehatan Kabupaten Buleleng.

Pada kesempatan tersebut Camat Sukasada I Made Dwi Adnyana, S.STP hadir bersama dengan TP PKK Kecamatan Sukasada Nyonya Wiwik Adnyani, Plh Perbekel Pegayaman Ketut Hatta Amrullah dan Para Perbekel dan Lurah Kecamatan Sukasada serta Tim Pendamping Kesatuan Gerak PKK -KKBPK Kesehatan Kecamatan Sukasada.

Dalam pidato sambutan dan arahannya Asisten Administrasi Setda Kabupaten Buleleng I Putu Karuna, SH menyampaikan apresiasi kepada Tim Pendamping Desa Pegayaman yang sudah berpartisipasi dan menjalankan dengan baik Pelaksanaan Peraturan Gubernur Nomor 79 Tahun 2018 Tentang Hari Penggunaan Busana Adat Bali dan Peraturan Gubernur Bali Nomor 80 Tahun 2018 tentang Perlindungan dan Penggunaan Bahasa, Aksara dan Sastra Bali serta Penyelenggaraan Bulan Bahasa Bali. Serta menunjukkan kulturasi budaya dan agama yang menyejukkan antara istilah nyame bali dan nyame muslim yang khas di Desa Pegayaman.

Pada kesempatan tersebut juga ditekankan tentang indikator lomba agar mampu dijadikan pedoman dalam keseharian dan dilaksanakan secara berkesinambungan untuk menggerakan partisipasi masyarakat dalam menjaga kelestarian lingkungan dan pola hidup sehat dan bersih.

Tampak hadir pula Kepala OPD terkait lingkup Kabupaten Buleleng mengikuti kegiatan ceremonial penerimaan tim penilai Lomba Kegiatan Kesatuan Gerak PKK -KKBPK Kesehatan Tingkat Kabupaten Buleleng.