Rapat Tim Penilai Lomba Gempita Merah Putih Kecamatan Sukasada dalam rangka memperingati HUT RI ke-72 tahun 2017, bertempat di Ruangan Sekcam Sukasada, rapat dipimpin oleh Ketua Tim Penilai yang diwakilih oleh Sekretaris Tim Penilai Lomba Gempita Merah putih Sri Purwanti, (3/8).
Adapun penilaian akan dilangsungkan pada tanggal 9 dan 10 Agustus 2017 dengan hari pertama menyasar Desa Padangbulia, Desa Pegayaman, Desa Silangjana, Desa Pegadungan, Desa Ambengan, Desa Gitgit, Desa Wanagiri dan Desa Pancasari.
Kemudian penilaian hari ke-2 akan mengunjungi Kelurahan Sukasada, Desa Sambangan, Desa Panji, Desa Panji Anom, Desa Tegallinggah, Desa Selat dan Desa Kayuputih.
Secara garis besar penilaian dari Lomba Gempita Merah Putih ini memfokuskan kepada Komponen Pemasangan Atribut, Kreatifitas, penataan taman dan penanganan sampah serta Gardu Pasti dan Bank Sampah dimasing-masing Desa/Kelurahan. Selain itu Tim Penilai Gempita Merah putih juga melibatkan Ketua Pemuda Peduli Lingkungan Bali (PPLB) Gede Ganesha, S.TP didalam bidang Penanganan Sampah.