(0362) 3307233
kantorcamatsukasada@gmail.com
Kecamatan Sukasada

Sanggar Wahyu Semara Santhi, Desa Tegallinggah Duta Kabupaten Buleleng di PKB XXXVIII

Admin sukasada | 30 Juni 2016 | 808 kali

Penghargaan tertinggi dari sebuah seni adalah mampu tampil di masyarakat serta pementasan yang intens secara berkesinambungan, sehingga apa yang menjadi pesan dari nilai keindahan seni itu sendiri dapat dinikmati oleh orang banyak, pentingnya sarana dan waktu pementasan itu diapresiasikan serta diberikan celah untuk tampil oleh Pemerintah pada tingkat provinsi, utamanya Provinsi Bali yang notabene seni merupakan darahnya sebuah ikon pariwisata yang menjadi daya tarik bagi turis baik itu lokal maupun mancanegara.

Melalui Pesta Kesenian Bali (PKB) yang rutin diadakan setiap tahunnya, pemerintah provinsi bali memberikan sarana bagi para seniman diseluruh pulau bali untuk dapat mementaskan hasil karyanya, gaung PKB ini kini sudah mencapai tingkat internasional, sehingga merupakan tempat yang baik serta kesempatan yang sangat bagus bagi para seniman.

Pada tahun 2016 ini PKB sudah menjadi acara yang dilaksanakan ke-38 kalinya, agenda rutin ini mementaskan segala kesenian dari masing-masing kabupaten yang terdapat di provinsi bali.

Kamis, 30 Juni 2016 giliran pementasan Gong Kebyar mebarung yang di tampilkan di panggung utama Ardha Candra, Art Center Denpasar, pada penampilan kali ini Gong Kebyar duta Kabupaten Buleleng diwakili oleh Sanggar Wahyu Semara Santhi, Desa Tegallinggah, Kecamatan Sukasada, tampil bersama Gong Kebyar Duta Kabupaten Gianyar yang diwakili sanggar dari Blahbatuh Gianyar, penonton tampak antusias meskipun sempat ditunda dikarenakan mati listrik di lokasi panggung utama Ardha Candra, namun kejadian tersebut tidak menyurutkan semangat penonton untuk menyaksikan penampilan kedua sanggar perwakilan dari Kabupaten Buleleng dan Kabupaten Gianyar tersebut.

Hadir pula Bapak Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST, serta jajaran SKPD terkait, dalam kesempatan tersebut Camat Sukasada, I Made Dwi Adnyana, SSTP juga hadir untuk memberikan suport secara langsung, hal tersebut merupakan dukungan kepada seniman lokal yang tampil di kancah provinsi.

Tampil hingga pukul 23.30 wita, kedua sanggar mampu menampilkan aksi yang memukau bagi seluruh penonton, riuh tepuk tangan tak henti selama pertunjukan berlangsung.

Download disini