(0362) 3307233
kantorcamatsukasada@gmail.com
Kecamatan Sukasada

Sosialisasi Pengelolaan Sampah di Desa Pegadungan, Kecamatan Sukasada gandeng PPLB

Admin sukasada | 31 Mei 2017 | 549 kali

Langkah Pemerintah Kecamatan Sukasada dalam mendukung program-program Pemerintah Kabupaten Buleleng terus berlanjut, tak terkecuali dibidang pengelolaan sampah, mengacu pada Peraturan Daerah Kabupaten Buleleng Nomor 1 Tahun 2013 tentang Pengelolaan Sampah, Pemerintah Kecamatan Sukasada laksanakan Sosialisasi Pengelolaan Sampah di Desa Pegadungan, (31/5)

Banyak kendala yang dialami oleh masyarakat mengenai sampah baik itu lokasi maupun tata cara pengelolaan sampah, untuk itu pentingnya diadakan sosialisasi guna memberi pemahaman serta tempat sharing pendapat mengenai pengelolaan sampah,bukan tidak mungkin bila dibiarkansecara terus menrus sampah yang dihasilkan baik dari limbah rumah tangga maupun limbah dari usaha industri rumahan atapun perdagangan dapat merusak lingkungan dan berdampak buruk bagi alam dan kesehatan.


Bertempat di Kantor Perbekel Pegadungan, Camat Sukasada yang diwakili Kasi Pelayanan Administrasi Terpadu Sri Purwanti memimpi rapat sosialisasi dimaksud, dengan didampingi Perbekel Pegadungan Ketut Sudiara, dalam kegiatan sosialisasi kali ini Tim dari Kecamatan menggandeng perwakilan dari Pemuda Peduli Lingkungan Bali Gede Ganesha, S.T.P guna memberikan pemaparan tentang pengeloaan sampah dan pembentukan Bank sampah khususnya di Desa Pegadungan hal ini diharapkan agar masyarakat Desa Pegadungan mampu mengelola sampahnya sendiri.
Dalam acara sosialisasi tersebut diikuti oleh unsur aparat desa, perwakilan sekeha teruna, Karang Taruna, Tokoh Masyarakat, Kelian Desa Pakraman dan Kelian Subak. (MP)