(0362) 3307233
kantorcamatsukasada@gmail.com
Kecamatan Sukasada

SUKASADA GREEN, BANK SAMPAH MILIK KANTOR CAMAT SUKASADA

Admin sukasada | 06 Desember 2019 | 321 kali

Kantor Camat Sukasada hari ini (6/12) meluncurkan Bank Sampah Sukasada Green, peluncuran bank sampah milik Kantor Camat Sukasada ini dirangkaikan dengan kegiatan bersih-bersih dan pengumpulan sampah anorganik dari anggota Bank Sampah yang merupakan pegawai dari Kantor Camat Sukasada.

Sekretaris Camat Sukasada I Komang Budiarsana, SE sekaligus merupakan Direktur Utama Bank Sampah Sukasada Green mengkoordinir seluruh anggota dari Bank Sampah pada pelaksanaan pengumpulan Sampah Anorganik yang rencananya akan rutin diadakan setiap minggunya.

Dengan diluncurkannya Bank Sampah Sukasada Green diharapkan akan membawa dampak yang positif tidak hanya bagi jajaran pegawai Kantor Camat Sukasada tetapi juga mampu memberikan imbas terhadap keluarga dirumah masing-masing serta lingkungan sekitar dalam upaya mengurangi tumpukan sampah melalui pengelolaan oleh personal.

Adapun model pengelolaan dari bank sampah Sukasada Green disepakati setiap hari jumat seluruh pegawai kantor camat sukasada agar membawa sampah anorganik dari rumah masing-masing untuk dikumpulkan dengan dilakukan proses penimbangan dan pemilahan kemudian nominal hasil penjualan sampah anorganik tersebut ditabungkan dengan masing-masing anggota memiliki akun tabunganya tersendiri.

Dibentuknya Bank sampah Sukasada Green merupakan salah satu upaya dalam mendukung target program yang diamanatkan oleh Perpres nomor 97 Tahun 2017 tentang Kebijakan dan Strategi Nasional Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Sampah Sejenis Sampah Rumah Tangga, dan juga Peraturan Bupati Buleleng nomor 39 tahun 2019 tentang Penanganan Sampah.