(0362) 3307233
kantorcamatsukasada@gmail.com
Kecamatan Sukasada

Trash Hero Chapter Lovina bersinergi dengan Pemerintah Kecamatan Sukasada, lakukan gerakan bersih-bersih sampah plastik

Admin sukasada | 23 September 2018 | 570 kali

 

Komunitas Trash Hero Chapter Lovina laksanakan kegiatan bersih-bersih sampah plastik yang dipusatkan di Monumen Perjuangan Tri Yudha Sakti, Lingkungan Bantangbanua, (23/9).

Komunitas yang berpusat di Swiss tersebut merupakan sebuah organisasi yang mempunyai visi misi membersihkan lingkungan, untuk Di Kabupaten Buleleng, komunitas tersebut diberi nama Trash Hero Chapter Lovina, yang berafiliasi serta melakukan kegiatan bersih-bersih terhadap sampah plastik yang terdapat di wilayah Kabupaten Buleleng.

Pada kegiatan bersih-bersih sampah plastik kali ini, komunitas trash hero yang menggunakan jargon zero waste tersebut fokus mengajak anak-anak siswa SD peduli akan limbah plastik yang berserakan dilingkungan, dengan demikian diharapkan dengan diadakannya gerakan kali ini mampu menumbuh kembangkan kebiasaan anak sejak usia dini dalam kepeduliannya terhadap limbah plastik yang dikenal sulit untuk diurai tanah.

Tidak hanya disekitar Monumen Perjuangan Tri Yudha Sakti, gerakan bersih-bersih sampah plastik dilakukan hingga ke daerah perumahan sebelah barat dari Terminal Sukasada.

Camat Sukasada I Made Dwi Adnyana, S.STP mengapresiasi gerakan tersebut, setelah minggu lalu dilakukan gerakan bersih-bersih di jalur diseputar jalan Protokol Desa Wanagiri dan Jalan Protokol Desa Pancasari hingga sekitar Pura Ulun Danu Buyan, kali ini kegiatan dipusatkan di Monumen Perjuangan Tri Yudha Sakti.

"artinya, semakin banyak orang-orang yang terlibat dalam gerakan bersih-bersih sampah plastik, semakin besar pula kemungkinan jumlah masyarakat mengerti akan bahaya limbah sampah plastik apabila dibuang tidak pada tempatnya" ungkap beliau.

Selain itu, pentingnya kesadaran dari masing-masing individu juga memiliki peran besar dalam menciptakan suatu wilayah untuk bebas dari sampah plastik.

Seperti kita tau bersama untuk kabupaten buleleng khususnya wilayah kecamatan sukasada, terdapat pula komunitas-komunitas peduli sampah plastik lainnya, Hal itu menandakan jika kepedulian masyarakat terhadap lingkungan bisa dikatakan semakin meningkat.

Selain Camat Sukasada, I Made Dwi Adnyana, S.STP, turut serta mengikuti kegiatan bersih-bersih Kepala Dinas Lingkungan Hidup Putu Ariadi Pribadi, S.STP, MAP, Lurah Sukasada Ida Bagus Gunung, Ormas Buldog Korlap Singa Sakti, Siswa-siswi SD 1 Sukasada dan Warga Masyarakat sekitar.